• Integrity Convention Center
    Mall MGK Lt. 9
  • Contact
    021 2605 1888
  • Worship Service
    07:00 - 16:30 WIB

YESUS PEMBAWA PENGHARAPAN BARUPdt. DR. Ir. Niko Njotorahardjo

  • Pdt. DR. Ir. Niko Njotorahardjo
  • 04 Desember 2022
  • Ibadah Anniversary 2
  • Pk. 11:00 WIB

Tuhan memberikan tuntunan serta tema Natal untuk kita rayakan tahun ini 2022, yakni 'Yesus Pembawa Pengharapan Baru'. 

Kolose 1 : 27
Kepada mereka Allah mau memberitahukan, betapa kaya dan mulianya rahasia itu di antara bangsa-bangsa lain, yaitu : Kristus ada di tengah-tengah kamu, Kristus yang adalah pengharapan akan kemuliaan ! 

Lukas 2 : 8 - 12 
Di daerah itu ada gembala-gembala yang tinggal di padang menjaga kawanan ternak mereka pada waktu malam. Tiba-tiba berdirilah seorang malaikat Tuhan di dekat mereka dan kemuliaan Tuhan bersinar meliputi mereka dan mereka sangat ketakutan. Lalu kata malaikat itu kepada mereka : Jangan takut, sebab sesungguhnya aku memberitakan kepadamu kesukaan besar untuk seluruh bangsa : Hari ini telah lahir bagimu Juruselamat, yaitu Kristus, Tuhan, di kota Daud. Dan inilah tandanya bagimu : Kamu akan menjumpai seorang bayi dibungkus dengan lampin dan terbaring di dalam palungan. 

Kelahiran Tuhan Yesus ke dalam dunia ini sebagai Juruselamat yang berarti Sang Pembawa Pengharapan Baru bagi dunia, akan memberikan kesukaan besar bagi seluruh bangsa. Mengapa ? Sebab firman-Nya berkata, semua orang sudah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah (Roma 3 : 23), upah dosa adalah maut (Roma 6 : 23), mati, dan tempatnya di neraka ! Neraka adalah tempat yang sangat-sangat mengerikan, karena itu jangan sampai masuk ke sana. Tuhan Yesus datang ke dunia sebagai Juruselamat, Dia yang mengasihi kita terlebih dahulu dan Sang Pembawa harapan baru, menyelamatkan manusia dari hukuman kekal selama-lamanya di neraka. 

Markus 9 : 44 - 48 
(Di tempat itu ulatnya tidak akan mati, dan apinya tidak akan padam). Dan jika kakimu menyesatkan engkau, penggallah, karena lebih baik engkau masuk ke dalam hidup dengan timpang, dari pada dengan utuh kedua kakimu dicampakkan ke dalam neraka; (di tempat itu ulatnya tidak akan mati, dan apinya tidak akan padam). Dan jika matamu menyesatkan engkau, cungkillah, karena lebih baik engkau masuk ke dalam Kerajaan Allah dengan bermata satu dari pada dengan bermata dua dicampakkan ke dalam neraka, di mana ulat-ulat bangkai tidak mati dan api tidak padam. 

Lukas 2 : 13 - 14
Dan tiba-tiba tampaklah bersama-sama dengan malaikat itu sejumlah besar bala tentara sorga yang memuji Allah, katanya : Kemuliaan bagi Allah di tempat yang mahatinggi dan damai sejahtera di bumi di antara manusia yang berkenan kepada-Nya. 

Tema Natal ini sesuai untuk menyambut dan memasuki tahun 2023. Sebab, banyak pengamat mengatakan, 2023 adalah tahun yang susah serta berat, apalagi sampai hari ini pandemi COVID-19 belum usai, begitu juga perang antara Rusia dengan Ukraina yang membuat resesi ekonomi serta krisis energi di mana-mana, PHK besar-besaran di berbagai perusahaan besar (Twitter, Facebook, Disney, Amazon, dan lain-lain). Itu juga baru permulaan. Namun, justru di tengah keadaan ini, Tuhan memberikan pesan Natal bahwa Yesus Pembawa Pengharapan Baru ada di tengah-tengah kita, Dialah pengharapan akan kemuliaan. Sehingga, hati kita dapat bersukacita ! Haleluya ! 

Menurut kalender Ibrani, pada 26 September 2022 kita memasuki tahun 5783 atau Pey Gimel. Sepuluh hari pertama permulaan Pey Gimel, akan dimulai Tahun Baru atau Rosh Hasanah sampai perayaan Yom Kippur atau hari raya Pendamaian. Di dalamnya, umat Yahudi menjalani sepuluh hari pertobatan (Ten Days of Repentance). 

Menurut tradisi, saat Rosh Hasanah terbuka tiga kitab, yaitu : Kitab Kehidupan bagi yang sepenuhnya saleh, Kitab Kematian bagi yang sepenuhnya fasik, dan Kitab Ketiga bagi orang yang hidup antara kesalehan serta kefasikan dan nasib mereka ditangguhkan sampai Yom Kippur. Bila mereka melakukan hal saleh, akan tercatat dalam Kitab Kehidupan. Bila tidak, tercatat dalam Kitab Kematian. Mayoritas masuk golongan ini, yaitu hidup di antara kesalehan dan kefasikan. 

Lalu, masa 10 hari tersebut dipakai sebagai kesempatan kebanyakan orang Yahudi untuk melakukan hal-hal saleh agar nama mereka tertulis di Kitab Kehidupan. Dengan kata lain, setiap tahunnya, mereka perlu melakukan sesuatu supaya selamat, yaitu bertobat, berdoa, dan bersedekah. Saat ini, kita tidak mengikuti tradisi Yahudi tersebut, tetapi prinsipnya tiga hal tersebut baik serta perlu. Bukan demi memperoleh keselamatan, melainkan sebagai respons terhadap anugerah keselamatan yang sudah kita terima melalui pengorbanan Tuhan Yesus. 

Seorang hamba Tuhan, Ps. Dee dari Perth, Australia, pernah mendoakan saya. Nubuat beliau sangat tajam. Pada Agustus 2022, sebelum kalender Yahudi 5783, bernubuat untuk saya agar memperhatikan apa yang terjadi antara Rosh Hasanah dan Yom Kippur. Hari-hari ini, kita harus banyak koreksi diri, bertobat, berdoa, serta bersedekah. Ps. Dee mendapatkan, di tahun 2023, Tuhan akan kembali menggoncang bangsa-bangsa, dan Ia meminta agar kita menyiapkan persediaan. Bukan untuk kita, melainkan bersedekah bagi orang-orang yang mengalami kesulitan. Hari-hari ini, Tuhan juga mau supaya kita sungguh-sungguh bertobat, berdoa, serta bersedekah. 

Memasuki tahun 5783 atau 'Pey Gimel', kita akan melihat kasih karunia luar biasa yang Tuhan curahkan bagi kita yang sungguh-sungguh mencari Dia. Namun bersamaan itu, ada pembersihan di rumah Tuhan dan penghakiman terhadap dunia. Tuhan akan mengungkapkan dosa-dosa yang tersembunyi. Tidak ada sesuatu yang tertutup yang tidak akan dibuka, tidak ada sesuatu yang tersembunyi yang tidak akan diketahui. Apa yang kita katakan dalam gelap akan terdengar dalam terang, apa yang kita bisikkan ke telinga di dalam kamar akan diberitakan dari atap rumah. Karena itu, inilah waktunya koreksi diri dan bertobat. Jangan sembunyikan dosa. Akuilah dosa-dosa kita di hadapan-Nya, besar maupun kecil. 

Ada dosa yang mendatangkan maut, dan ada dosa yang tidak mendatangkan maut (1 Yohanes 5 : 16 - 17). Dosa yang tidak mendatangkan maut adalah dosa yang diakui, dosa yang mendatangkan maut adalah dosa yang tidak diakui. Jika kita sering kali teledor dan jatuh dalam dosa, ataupun merasa tidak ada orang yang akan mengetahui, hati-hatilah, sebab Tuhan sanggup mengungkapkannya terang-terangan. Jadilah seperti hamba-Nya yang berkenan di hati-Nya, yakni Daud, yang rela ditegor serta mau bertobat. 

Juga, kita sebaiknya memiliki hati yang mau bersedekah. Jika dunia mengalami resesi, kita sebagai anak-anak Tuhan serta calon mempelai-Nya yang kudus, akan mengalami resepsi rohani ! Tuhan akan memberi kita kelimpahan, bukan untuk diri sendiri semata-mata, melainkan lebih pada supaya mau menolong serta bersedekah sebagai pola pengabaran Injil demi keselamatan jiwa-jiwa bagi Tuhan Yesus. 

Pada tgl. 12 - 14 Oktober yang lalu, diadakan konferensi Pentakosta se-Dunia atau Pentecostal World Conference di Seoul, Korea Selatan. Tema konferensi tersebut 'Pentecostal Revival In the Next Generation' yang diselenggarakan oleh Yoido Full Gospel Church, gereja yang didirikan almarhum Yonggi Cho, dan sekarang Young Hoon Lee sebagai Gembala Sidangnya. Bersyukurlah, saat ini Tuhan menggerakkan generasi anak-anak muda yang mau datang serta beribadah di gereja, terutama di bangsa kita. 

Puncak acara tersebut adalah kebaktian kebangunan rohani (KKR) dan doa pada tgl. 14 Oktober 2022, pukul 10.00 - 12.00 siang di dekat DMZ Peace Park, yang berada di perbatasan Korea Selatan dengan Korea Utara. DMZ merupakan daerah Demiliterisasi (tidak ada kegiatan militer) serta netral, bukan milik Korsel ataupun Korut. Saya termasuk pembicaranya, dan pertama kalinya mendeklarasikan Pentakosta Ketiga di sana, yang dihadiri sekitar 20.000 orang. Mereka mengakui, "Although the Christian population is still small, it is the country with the fastest revival," atau bahwa meski populasi kekristenan di negara kita sepertinya masih kecil, namun termasuk sangat cepat dalam mengalami kebangunan dan kebangkitan rohani. Puji Tuhan, karena bahkan Indonesia menjadi berkat bagi bangsa-bangsa ! 

Saya menyatakan, Pentakosta Ketiga akan memberi kita kuasa untuk menyelesaikan Amanat Agung. Tugas utama kita, apa pun profesi kita, entah itu dokter, pengacara, dan lain-lain, adalah untuk menyelesaikan Amanat Agung, yaitu menjadikan semua bangsa sebagai murid Tuhan Yesus. Hanya murid yang bisa memuridkan, karena itu jadilah murid Tuhan Yesus terlebih dulu. Hanya murid Tuhan jugalah yang akan masuk surga. Dan tujuan atau goal kita adalah menjadi serupa dengan teladan Tuhan Yesus Kristus. 

Roma 8 : 28 - 29
Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah. Sebab semua orang yang dipilih-Nya dari semula, mereka juga ditentukan-Nya dari semula untuk menjadi serupa dengan gambaran Anak-Nya, supaya Ia, Anak-Nya itu, menjadi yang sulung di antara banyak saudara. 

Betapa berharga masing-masing kita di mata Tuhan, sehingga dipilih-Nya sejak semula, dan ditentukan oleh-Nya supaya menjadi seperti Anak-Nya yang tunggal, Tuhan Yesus. 

1 Yohanes 2 : 6
Barangsiapa mengatakan, bahwa ia ada di dalam Dia, ia wajib hidup sama seperti Kristus telah hidup. 

Sebagai murid Tuhan, kita akan tetap serta kembali memiliki kasih yang mula-mula kepada Tuhan Yesus. Sedangkan, yang tidak mau menjadi murid, tidak punya rasa takut akan Tuhan, meskipun terlihat rohani. Tanpa kasih yang mula-mula, apa pun yang kita lakukan akan menjadi sia-sia, serta betapa dalamnya kita telah jatuh, seperti jemaat di Efesus yang melayani Tuhan, tetapi tanpa kasih mula-mula. 

Wahyu 2 : 5
Sebab itu ingatlah betapa dalamnya engkau telah jatuh ! Bertobatlah dan lakukanlah lagi apa yang semula engkau lakukan. Jika tidak demikian, Aku akan datang kepadamu dan Aku akan mengambil kaki dianmu dari tempatnya, jikalau engkau tidak bertobat. 

Kita diingatkan sekali lagi, kita mengasihi Tuhan karena Dia terlebih dahulu mengasihi kita ('because You first loved me'), serta sesuai tema Natal tahun ini, Yesus Pembawa Pengharapan Baru. 

Tuhan Yesus Memberkati

No. Rekening Persembahan CK7

GBI PRJ

Kolekte
BCA Cab. Menara Ancol
ac 635.100.0101
an. GBI PRJ

Perpuluhan
BCA Cab. Menara Ancol
ac. 635.100.0101
an. GBI PRJ

Sulung
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.371.7878
an. GBI PRJ

Pembangunan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.327.7878
an. GBI PRJ

Diakonia
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.316.7878
an. GBI PRJ

GBI PRJ Pluit

Kolekte
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.2999.111
an. GBI PRJ Pluit

Perpuluhan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.2999.111
an. GBI PRJ Pluit

Sulung
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.2999.111
an. GBI PRJ Pluit

Pembangunan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.9777.133
an. GBI PRJ Pluit

Diakonia
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.8777.122
an. GBI PRJ Pluit

GBI PRJ Mandarin Service

Kolekte
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.322.2020
an. GBI PRJ Mandarin Service

Perpuluhan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.322.2020
an. GBI PRJ Mandarin Service

Sulung
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.322.2020
an. GBI PRJ Mandarin Service

Diakonia
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.522.3030
an. GBI PRJ Mandarin Service

GBI HCR (Hawaii City Resort)

Kolekte
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.777.7171
an. GBI House Of Christ Revival

Perpuluhan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.777.7171
an. GBI House Of Christ Revival

Sulung
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.777.7171
an. GBI House Of Christ Revival

Pembangunan
BCA Cab Thamrin
ac. 206.977.7575
an. GBI House Of Christ Revival

Diakonia
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.577.7272
an. GBI House Of Christ Revival

GBI Alam Sutera Mall

Kolekte
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.331.0077
an. GBI Alam Sutera Mall

Perpuluhan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.331.0077
an. GBI Alam Sutera Mall

Pembangunan
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.353.0077
an. GBI Alam Sutera Mall

Sulung
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.378.7779
an. GBI Alam Sutera Mall

Diakonia
BCA Cab. Thamrin
ac. 206.356.7779
an. GBI Alam Sutera Mall

GBI Intercon

Kolekte
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.384.8484
an. GBI Intercon

Perpuluhan
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.384.8484
an. GBI Intercon

Sulung
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.011.3800
an. GBI Intercon

Pembangunan
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.011.5900
an. GBI Intercon

Diakonia
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.011.4300
an. GBI Intercon

GBI Q BIG

Kolekte
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.675.6677
an. GBI Q BIG

Perpuluhan
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.675.6677
an. GBI Q BIG

Sulung
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.621.1000
an. GBI Q BIG

Pembangunan
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.670.6688
an. GBI Q BIG

Diakonia
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.610.6699
an. GBI Q Big

GBI St. Moritz

Kolekte
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.377.7111
an. GBI St Moritz

Perpuluhan
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.377.7111
an. GBI St Moritz

Sulung
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.030.7001
an. GBI St Moritz

Pembangunan
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.030.7001
an. GBI St Moritz

Diakonia
BCA Cab.Thamrin
ac. 206.013.9400
an. GBI St Moritz

NOW AVAILABLE Mobile Apps GBI PRJ (CK7)

CK7 GROUP

  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Junior Indonesian Service
  • Ibadah Anak (d/h Sekolah Minggu)
  • Little Blessing Toddler
  • King’s Kids
  • ONE Community Youth Service, Setiap Sabtu Minggu ke 2 & 4 Pk. 17.00 WIB
  • Kebaktian Tengah Minggu, Setiap Rabu Minggu ke 2 Pk. 19.00 WIB
  • Women of Intergrity, Setiap Selasa Minggu ke-2 Pk. 10.00 WIB
  • Address :
  • Integrity Convention Centre (ICC) Lt. 9 - 10, Mall Mega Glodok Kemayoran, Jl. Angkasa Kav. B. 6, Kemayoran, Jakarta Pusat
  • Lihat Lokasi
  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Junior Indonesian Service
  • Ibadah Anak (d/h Sekolah Minggu)
  • Little Blessing Toddler
  • King's Kids
  • ONE Community Youth Service, Setiap Sabtu Minggu ke-2 & 4 Pk. 17.00 WIB
  • Kebaktian Tengah Minggu, Setiap Rabu Minggu ke-2 Pk. 19.00 WIB
  • Women of Integrity, Setiap Selasa Minggu ke-2 Pk. 10.00 WIB
  • Address :
  • Grand Intercon, Komp. Intercon Plaza Blok 1 - 12, Jl. Meruya Ilir Raya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat
  • Lihat Lokasi
  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Jersey Youth Service (Setiap hari Minggu, Pk. 17.00)
  • Junior Indonesian Service
  • Ibadah Anak (d/h Sekolah Minggu)
  • Little Blessing Toddler
  • Address :
  • Lippo Mall Puri, Jl. Puri Indah Raya, RT.3/RW.2, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610
  • Lihat Lokasi
  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Address :
  • Integrity Convention Centre (ICC) Lt. 9 R. Sapphire, Mall Mega Glodok Kemayoran, Jl. Angkasa Kav. B. 6, Kemayoran, Jakarta Pusat
  • Lihat Lokasi
  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Address :
  • The Palm Ballroom Lotus & Orchid Room, Mall Taman Palem Jl. Kamal Raya Outer Ring Road, Jakarta Barat
  • Lihat Lokasi
  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Mandarin Service Pk. 09.00 WIB
  • Junior Indonesian Service
  • Ibadah Anak (d/h Sekolah Minggu)
  • Little Blessing Toddler
  • Address :
  • Pluit Village Lt. 3 Unit 63A-B, Jl. Pluit Indah Raya, Jakarta Utara - 14450
  • Lihat Lokasi
  • Service :
  • Ibadah Raya
  • Youth Service, setiap hari Sabtu (pada minggu 2&4), Pk. 17.00 WIB
  • Junior Church Service
  • Ibadah Anak (d/h Sekolah Minggu)
  • Little Blessing Toddler
  • King Kids
  • Woman of Integrity, setiap hari Selasa (pada minggu ke 3), Pk. 10.00
  • Address :
  • Mall @ Alam Sutera Lt. I Unit 01 - AT - 02A, Jl. Jalur Sutera Barat Kav. 16, Alam Sutera - Tangerang
  • Lihat Lokasi