Jika mau jujur, kecenderungan hati kita ialah ingin untuk melakukan apa yang jahat ataupun melanggar kehendak-Nya.
Memang saat menerima Tuhan Yesus, kita mengalami kelahiran baru dengan satu sifat ilahi yang menolong kita berubah dan ingin hidup untuk menuruti kehendak Allah. Namun, tidak secara otomatis atau ujug-ujug menghilangkan kecenderungan ataupun niat berbuat dosa dari diri dan hidup kita.
Jika terus-menerus secara sengaja serta sadar mengabaikan perubahan menuju arah yang lebih baik di dalam Tuhan, maka lama-kelamaan kita akan kembali pada kebiasaan manusia lama. Apalagi, tanpa pertolongan Roh Kudus, kita tidak mungkin bisa berubah. Dan tanpa bagian kita untuk berusaha tetap mengerjakan keselamatan, perubahan pun tidak akan terjadi-terjadi.
Namun, diberkatilah orang-orang yang menaati Dia dan menahan diri dari perbuatan jahat.
Yesaya 56 : 2, "Berbahagialah orang yang melakukannya, dan anak manusia yang berpegang kepadanya: yang memelihara hari Sabat dan tidak menajiskannya, dan yang menahan diri dari setiap perbuatan jahat."
Diberkatilah orang yang melakukan hal ini, dan anak manusia yang berpegang kepadanya; yang memelihara hari Sabat dan tidak mencemarkannya, serta menjaga tangannya dari melakukan apa pun yang jahat. (AYT)
Kuberkati orang yang menepati hari Sabat dan tidak menajiskan hari itu. Orang yang tidak melakukan kejahatan akan Kuperlakukan dengan baik. (BIS)
Kita diberi kuasa untuk menolak berbuat apa yang jahat di mata-Nya. Untuk apa Yusuf dicobai apabila tidak memiliki kehendak bebas untuk memilih? Demikian halnya juga Daud, Ester, dan hamba-hamba-Nya yang lainnya.
Melakukan kebenaranlah yang akan mengenyangkan jiwa kita, dan bukannya hal lainnya.
Matius 5 : 6, "Berbahagialah orang yang lapar dan haus akan kebenaran, karena mereka akan dipuaskan."
Berbahagialah orang yang rindu melakukan kehendak Allah; Allah akan memuaskan mereka! (BIS)
Sungguh diberkati Allah orang-orang yang giat melakukan yang benar lebih daripada makan dan minum, karena merekalah yang akan dipuaskan oleh Allah. (TSI)
~ FG